SMP Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo menggelar Tahfidzh Intensive Camp di Kampung Inggris

Menjadi seorang penghafal Al-Qur’an adalah suatu perjalanan spiritual yang mendalam dan penuh dengan makna. Proses ini bukan hanya tentang mengingat kata-kata suci Al-Qur’an, tetapi juga tentang mendalami pesan-pesan ilahi yang terkandung di dalamnya dan mengamalkannya di kehidupan sehari-hari. Upaya untuk menciptakan keinginan tersebut, SMP Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo menggelar program Tahfidz Intensive Camp di Kampung […]

Tahfidz Camp SMP M Taman 2 Sidoarjo

Menjadi seorang penghafal Al-Qur’an adalah suatu perjalanan spiritual yang mendalam dan penuh dengan makna. Proses ini bukan hanya tentang mengingat kata-kata suci Al-Qur’an, tetapi juga tentang mendalami pesan-pesan ilahi yang terkandung di dalamnya dan mengamalkannya di kehidupan sehari-hari. Upaya untuk menciptakan keinginan tersebut, SMP Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo menggelar program Tahfidz Intensive Camp di Kampung Inggris Pare Kediri. Program ini dilaksanakan pada tanggal 14-20 September 2023 di Kampung Inggris FEE Center (Future English Education Center) dengan jumlah delapan puluuh tiga (83) peserrta didik.

 

Manager Kampung Inggris FEE Center, Tri Subangkit Muliana menjelaskan bahwa program Tahfidz Intensive Camp ini merupakan suatu upaya luar biasa untuk mendalami dan menghafal kitab suci Al-Qur’an. Program ini tidak hanya sekadar menjadi sarana untuk mengingat ayat-ayat Al-Qur’an saja, tetapi juga merupakan sebuah perjalanan spiritual yang mendalam. Dalam program ini, para peserta diberikan bimbingan dan pengajaran yang teliti untuk memahami setiap makna yang terkandung dalam setiap ayat Al-Qur’an yang mereka hafal. Selain itu, mereka juga diajarkan tajwid, atau kaidah bacaan yang benar, sehingga mereka dapat membaca Al-Qur’an dengan tartil dan tajwid yang baik.

 

“Selain menghafal Alqur’an, peserta didik juga mempelajari Bahasa Inggris dengan durasi waktu belajar satu jam setiap harinya. Hal ini dikarenakan para Tenaga Pengajar menjelaskan materinya dalam Bahasa Inggris lalu menerjemahkannya dalam Bahasa Indonesia dan karena lingkungan Berbahasa Inggris yang mewajibkan semua orang menggunakan Bahasa Inggris sehari-harinya sehingga peserta Tahfidz Camp dapat memahami materi atau pesan yang disampaikan.” Cetus salah satu Tenaga Pengajar FEE Center.

 

Mr. H. Abdul Malik, S.Pd., Directur FEE Center Kampung Inggris mengatakan, untuk peserta yang ikut Tahfidz Camp, durasi belajar Alqur’annya meningkat dari hari-hari biasanya. Mendapatkan langkah-langkah baru sampai kemarin dapat test hafalan Alqur’an. Semoga ini menginspirasi kalian untuk memperbarui waktu kalian dengan Alqur’an, bagaimana kalian mencintai Alqur’an, sebanyak apa kalian menghabiskan waktu kalian untuk Alqur’an dalam sehari karena semua ini adalah waktu untuk kita, untuk komunitas Islam di Indonesia yang merupakan negara dengan jumlah umat muslim terbesar yang memiliki pondok pesantren terbanyak yang tentunya memiliki banyak kiyai juga. Tapi karena kurang menguasai Bahasa Internasional Indonesia masih sukar jadi tempat untuk mempelajari agama Islam bagi negara-negara lain.

“Harapan saya, murid-murid SMP Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo ini bisa menjaga terus hal-hal positif yang kalian dapatkan di FEE Center dan semoga langkah yang diambil oleh SMP Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo terutama yang mengikuti program tahfidz  ini akan menjadi langkah awal yang luar biasa untuk menjadikan Indonesia Go International,” tukasnya.

 

Laura dan Mirza, peserta dari SMP Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo menyampaikan kesan dan pesan selama mereka mengikuti program Tahfidz Intensive Camp di FEE Center.

“Program Tahfidz Camp ini sangat membantu saya dan teman-teman dalam menghafal Alqur’an dengan konsisten dan menjadikan kami merasa lebih dekat dengan Allah SWT. Saya senang karena dapat mengikuti program ini. Selain lingkungan Bahasa Inggris yang menyenangkan saya jadi bisa belajar Tahfidz Alqur’an dan Bahasa Inggris sekaligus,” ucap Mirza

“Saya gembira belajar di sini, walaupun banyak kegiatan tapi sangat menyenangkan bisa melakukannya bersama teman-teman. Saya juga bersyukur bisa ikut program ini sampai akhir dan mengerjakan test hafal Alqur’an dengan baik. Ini semua berkat bantuan Miss dan Mister yang sudah membantu dan membimbing kita,” imbuh Laura.

 

Program Tahfidz Intensive Camp membantu peserta didik SMP Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo untuk meresapi, memahami, merenungkan setiap ayat, dan menghadirkan Alqur’an dalam setiap aspek kehidupan mereka. Di sepanjang perjalanan ini, mereka telah menemukan kebahagiaan dan kedamaian yang tak ternilai. Dengan tekad, ketekunan, dan cinta yang mendalam terhadap Allah SWT dan kitab-Nya yang mulia, program Tahfidz Alqur’an menjadi sebuah tonggak berharga dalam memperkuat ikatan spiritual dan moral peserta dengan ajaran agama Islam.

Mr Benk

Mr Benk ialah Tutor FEE Center Kampung Inggris yang sudah diverifikasi mengajar sejak tahun 2019, saat ini ia mengajar kelas E-learning, English Online Class, English for Spesific Purpose, English Training Program, & Digital Marketing Class.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *